Cinta lingkungan harus ditanamkan sejak dini. Oleh karena itu, dalam upaya mewujudkan SMA Negeri 3 Tapung sebagai sekolah peduli dan berbudaya lingkungan, kegiatan peduli lingkungan hidup sudah digalakkan kepada siswa baru SMA Negeri 3 Tapung Tahun Pelajaran 2013-2014. Dalam salah satu kegiatan Masa Orientasi Siswa (MOS) tahun pelajaran 2013-2014 yakni pada hari sabtu, 6 Juli 2013 telah dilaksanakan kegiatan menanam pohon oleh siswa baru di halaman pasar dan mesjid Al-Ihsan di Desa Petapahan Jaya Kec. Tapung Kab. Kampar.
Gambar 1. Siswa Menanam Pohon dibantu oleh Bapak Sugiyatno (Pengelola pasar) dan didampingi oleh Bapak Safrianto, S.Si
Gambar 2. Siswa sedang mempersiapkan lubang untuk menanam pohon di pasar
Gambar 3. Siswa menanam pohon didampingi Bapak Saiful Afrizon, S.Pd (Wakil Kepsek. Bid. Kurikulum) di halaman Mesjid Al-Ihsan Desa Petapahan Jaya